Babinsa Kota Tinggi  Hadiri Sosialisasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

Babinsa Kota Tinggi  Hadiri Sosialisasi Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

PEKANBARU, celotehriau.com--  Babinsa Koramil 02 Kota Serka TM Sihite menghadiri sosialisasi sanitasi total berbasis masyarakat (STBM) di Aula kantor Camat Pekanbaru Kota di jalan Teuku Umar, Kamis (15/9/2022).

Rapat yang dipimpin langsung camat Pekanbaru Kota ini,.tampak dihadiri seluruh lurah, babinsa-bhaninkamtibmasdan seluruh unsur Forkopincam.

??????Babinsa mengatakan kegiatan ini digelar dalam rangka meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang STBM dan meningkatkan akses kebersihan serta kesehatan lingkungan, sarana jamban dan menurunkan angka buang air besar sembarangan.

 

".STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat)  merupakan upaya pendekatan perilaku higiene dan sanitasi melalui pemberdayaan masyarakat dengan metode pemicuan," kata Sihite.

Babinsa selaku pembina teritotial  meminta agar warga masyarakat harus bisa menciptakan lingkungan bersih dan sehat menuju sejahtera, dengan cara menjaga kesehatan baik kesehatan pribadi maupun lingkungannya.

" Kesehatan merupakan faktor yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat,"  jelasnya.

Sementara itu, Lurah Kita Tinggi Adevisar SH berharap dengan sosialisasi ini seluruh warga masyarakat harus bahu membahu dan peduli  dalam menjaga kesehatan pada lingkungannya. ( IUD) 

Berita Lainnya

Index